Karena itu, manajemen PSG dalam laman resminya mengatakan bakal mengambil tindakan atas absennya Neymar dalam sesi latihan tersebut. Namun, ayah Neymar yakni Neymar Sr mengatakan manajemen PSG sebenarnya sudah tahu alasan mengapa sang anak absen latihan.
Dalam pengakuan Neymar Sr, manajemen PSG sudah tahu dari satu tahun lalu bahwa sang anak harus menghadiri acara amal pada 12 dan 13 Juli 2019. Setelah melalui serangkaian acara, Neymar Jr baru bisa bergabung bersama skuad PSG pada Senin 15 Juli 2019. Karena itu, menarik menanti kelanjutan masa depan Neymar.
(Ramdani Bur)