MANCHESTER – Performa lini pertahanan Manchester United pada musim 2018-2019 amatlah jauh dari kata bagus. Menilik pada masalah itu, Man United pun mencari solusi dengan membeli pemain baru pada musim panas 2019.
Seperti yang dilaporkan Manchester Evening News, Selasa (21/5/2019), Man United pun telah menjatuhkan pilihannya kepada bek tengah Napoli, Kalidou Koulibaly. The Red Devils –julukan Man United– bahkan telah melayangkan tawaran sebesar 110 juta euro atau sekira Rp1,7 triliun untuk Koulibaly tetapi ditolak oleh Napoli.
Presiden Napoli, Aurelio De Laurentiis, dikabarkan enggan melepaskan pemain andalannya itu pada musim panas ini. Ia hanya tertarik untuk melepas Koulibaly pada musim panas 2020 dengan klausul rilis 150 juta euro atau sekira Rp2,4 triliun.
BACA JUGA: 5 Pemain yang Bisa Kembalikan Kejayaan Man United di Liga Inggris
Kegagalan mendapatkan Koulibaly adalah kabar buruk untuk Man United karena lini pertahanan adalah masalah utama mereka. Pertahanan yang keropos membuat Man United tak mampu meraih satu trofi pun musim ini.