LIVERPOOL – Manajer Everton, Marco Silva, memberikan komentar terkait rumor yang mengatakan salah satu pemain andalan tim asuhannya, Idrissa Gueye, masuk dalam daftar incaran Manchester United. Silva pun berharap Gueye tak terganggu dengan hadirnya rumor itu.
Sebagaimana diketahui sejak bergabung dengan Everton pada musim panas 2016, Gueye memang langsung menjadi salah satu pemain andalan di lini tengah klub berjuluk The Toffees tersebut. Pada musim ini saja, Gueye telah tampil sebanyak 30 kali dengan sumbangan satu asisnya.

Performa impresif yang ditunjukkan oleh Gueye pun mengundang ketertarikan dari sejumlah klub papan atas Liga Inggris, termasuk juga Man United. Ya, Man United jatuh hati terhadap kelihaian Gueye dalam mengawal lini tengah Everton pada musim ini.
Baca Juga: Solskjaer Targetkan Man United Raih 15 Poin di 6 Laga Tersisa
“Ini (rumor Gueye diincar Man United) merupakan berita baru bagi saya. Kami sama sekali tidak mengkhawatirkan spekulasi-spekulasi yang beredar di media entah pada hari ini atau untuk beberapa minggu ke depan,” ucap Silva, seperti dikutip dari Sportsmole, Sabtu (12/3/2019).

“Rumor-rumor itu merupakan sesuatu yang natural, namun saya tidak berada di sini untuk menjawab semua rumor tersebut. Yang terpenting bagi saya saat ini jika anda bertanya tentang Gueye adalah bagaimana ia terus bermain dengan baik untuk kami,” sambungnya.
“Dia membantu tim kami dengan fokus yang bagus dan ia juga bekerja keras setiap hari agar bisa memberikan performa yang bagus seperti yang ia lakukan di pertandingan terakhirnya,” tuntas manajer berkebangsaan Portugal tersebut.
(Mochamad Rezhatama Herdanu)