Babak Kedua
Paul Pogba dan kawan-kawan memulai babak kedua dengan cepat demi mencari gol. Peluang langsung diperoleh Juan Mata pada menit ke-47. Beruntung bagi Burnley, Tom Heaton masih sigap mengamankan tembakan gelandang asal Spanyol tersebut.
Burnley justru unggul lebih dulu di menit ke-51 lewat Ashley Barnes. Gol berawal dari Jack Cork yang mampu merebut bola dari kaki Andreas Pereira di sepertiga lapangan awal Man United. Bola langsung diumpan ke Ashley Barnes yang melepaskan tembakan keras untuk merobek gawang De Gea.
Peluang terbaik Man United di babak kedua diperoleh Romelu Lukaku pada menit 66. Tom Heaton harus melakukan penyelamatan gemilang untuk menepis sundulan penyerang asal Belgia tersebut. Sundulan tersebut merupakan sumbangsih terakhir Lukaku karena semenit kemudian diganti oleh Alexis Sanchez.
Chris Wood menggandakan keunggulan Burnley menjadi 2-0 di menit ke-81. Pemain asal Selandia Baru itu berhasil menanduk umpan silang Ashley Westwood untuk menaklukkan David De Gea. Man United baru bisa mencetak gol lewat titik putih di menit ke-85.
Jesse Lingard dijatuhkan oleh bek Jeff Hendrick di pinggir kotak penalti. Paul Pogba yang ditunjuk menjadi eksekutor berhasil menunaikan tugasnya dengan baik. Gol tersebut membuat United terus meningkatkan tekanan di menit-menit akhir laga.
Victor Lindelof akhirnya menyelamatkan muka Ole Gunnar Solskjaer dengan mencetak gol penyeimbang di menit ketiga injury time. Kemelut di depan gawang Tom Heaton berhasil diselesaikan bek asal Swedia tersebut. Kedua tim harus puas berbagi angka dengan skor 2-2.
Berikut susunan pemain Man United vs Burnley di Liga Inggris 2018-2019, Rabu (30/1/2019).
Man United: David De Gea; Ashley Young, Phil Jones, Victor Lindelof, Luke Shaw; Andreas Pereira (Lingard 63’), Paul Pogba, Nemanja Matic; Juan Mata, Romelu Lukaku (Alexis Sanchez 67’), Marcus Rashford
Manajer: Ole Gunnar Solskjaer
Burnley: Tom Heaton; Phil Bardsley, James Tarkowski, Ben Mee, Charlie Taylor; Jeff Hendrick, Ashley Westwood, Jack Cork, Dwight McNeil (Gudmunsson 78’); Ashley Barnes, Chris Wood
Manajer: Sean Dyche
(Fetra Hariandja)