LONDON – Chelsea menjamu Bournemouth di Stamford Bridge pada pekan keempat Liga Inggris 2018-2019, Sabtu (1/9/2018), pukul 21.00 WIB. Laga itu berjalan dengan seru, tetapi Chelsea tetap bisa menundukkan tamunya itu berkat dua gol yang tercipta pada babak kedua.
Jalannya Pertandingan
Babak Pertama
Sejak menit-menit awal Chelsea telah melakukan tekanan ke pertahanan Bournemouth demi membuat gol cepat. Akan tetapi, lini pertahanan Bournemouth masih cukup kukuh untuk bisa menahan gempuran dari Chelsea.
Kendati demikian, Bournemouth tidak bisa mengembangkan permainannya akibat bola lebih banyak dikuasai para pemain Chelsea. Sementara itu, para pemain Chelsea semakin leluasa untuk mengatur alur pertandingan dengan saling mengoper dari kaki ke kaki.
Meskpiun menguasai jalannya pertandingan tetapi Chelsea tampaknya masih kesulitan untuk menembus kotak penalti Bournemouth. Tampak permainan Chelsea kurang kreativitas sehingga penguasaan bola yang dimiliki tim asuhan Maurizio Sarri itu terkesan sia-sia.

Pada menit ke-30 ke atas, Bournemouth baru bisa mengimbangi permainan Chelsea dengan sesekali keluar untuk menyerang. Hal itu mungkin akibat permainan Chelsea yang menurun setelah gagal menembus pertahanan Bournemouth.
Sadar permainannya mulai diimbangi tim tamu, Chelsea pun akhirnya berusaha untuk bangkit lagi saat babak pertama mendekati akhir. Pada menit ke-45, peluang emas Chelsea hadir melalui tendangan keras Marcos Alonso dari luar kotak penalti. Akan tetapi, usaha pemain asal Spanyol itu hanya membentur mistar gawang Bournemouth sehingga tidak ada gol yang tercipta bagi kedua tim pada babak pertama.