Aksi Jahat Real Madrid Bikin Carlo Ancelotti Jadi Pengangguran pada Musim Panas 2025?

Ramdani Bur, Jurnalis
Rabu 30 April 2025 16:19 WIB
Carlo Ancelotti berpotensi jadi pengangguran pada musim panas 2025. (Foto: Instagram/@mrancelotti)
Share :

AKSI jahat Real Madrid bikin Carlo Ancelotti menjadi pengangguran pada musim panas 2025? Kontrak Carlo Ancelotti bersama Real Madrid sedianya berakhir pada 30 Juni 2026. Namun, pada Juni 2025, Federasi Sepakbola Brasil (CBF) berhasrat mengamankan Carlo Ancelotti.

CBF melihat situasi Carlo Ancelotti yang di ambang dipecat Real Madrid. Pelatih asal Italia itu rawan dipecat karena Real Madrid tersingkir di perempatfinal Liga Champions 2024-2025. Di Liga Spanyol 2024-2025, peluang Real madrid menjadi kampiun juga tidak besar.

Carlo Ancelotti segera tinggalkan Real Madrid. (Foto: Laman resmi Real Madrid)

Hingga pekan ke-33, Real Madrid duduk di posisi dua dengan 72 angka. Los Blancos -julukan Real Madrid- terpaut empat angka dari Barcelona di puncak klasemen sementara Liga Spanyol 2024-2025. Namun, Real Madrid memiliki strategi lain agar Timnas Brasil tidak begitu saja mendapatkan Carlo Ancelotti.

1. Carlo Ancelotti Batal Latih Timnas Brasil

Menurut jurnalis Spanyol, Rodra, Real Madrid tidak mengizinkan Carlo Ancelotti gabung Timnas Brasil pada Juni 2025. Jika CBF tetap berhasrat kepada Carlo Ancelotti, mereka wajib membayarkan sisa kontrak eks pelatih AC Milan itu yang senilai 11 juta euro atau sekira Rp207,8 miliar.

“Carlo Ancelotti bilang kepada CBF bahwa dirinya tidak diizinkan membela Real Madrid pada Juni 2025. Jika ingin pergi, CBF mesti membayarkan sisa kontrak Carlo Ancelotti sebesar 11 juta euro. Alhasil, kesepakatan pun batal,” kata Rodra, Okezone mengutip dari akun X-nya, @Rodra10_97.

Menurut jurnalis Italia Fabrizio Romano, CBF enggan menebus sisa kontrak Carlo Ancelotti. CBF dikabarkan memburu pelatih asal Brasil yang habis kontrak bersama Al HIlal pada 30 Juni 2025, Jorge Jesus.

 

“CBF tidak mau membayar uang sisa kontrak Carlo Ancelotti. Jorge Jesus menjadi pilihan untuk menjadi pelatih Timnas Brasil,” kata Fabrizio Romano.

2. Xabi Alonso Jadi Pelatih Real Madrid Musim Depan

Xabi Alonso dijagokan jadi pelatih Real Madrid musim depan. (Foto: REUTERS)

Sayangnya, Carlo Ancelotti takkan menjadi pelatih Real Madrid musim depan. Berdasarkan informasi media Spanyol Diario AS, Real Madrid akan menunjuk Xabi Alonso sebagai juru taktik Real Madrid musim depan.

“Real Madrid dan Carlo Ancelotti akan berpisah. Gagalnya kesepakatan dengan Timnas Brasil bukan berarti Carlo Ancelotti lanjut di Real Madrid. Sudah jelas, Madrid akan mengambil Xabi Alonso,” tulis Diario AS.

Jika kejadian di atas tercipta, Carlo Ancelotti otomatis menjadi pengangguran pada musim panas 2025. Jadi ke mana Carlo Ancelotti akan berlabuh setelah meninggalkan Real Madrid?

(Ramdani Bur)

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Bola lainnya