5 Pemain Persija Jakarta yang Diwaspadai Pelatih Persib Bandung Bojan Hodak, Ada Rizky Ridho hingga Marko Simic!

Miftahul Ghani, Jurnalis
Sabtu 15 Februari 2025 08:25 WIB
Persija Jakarta kala berlaga. (Foto: Persija Jakarta)
Share :

5 pemain Persija Jakarta yang diwaspadai pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak, akan diulas Okezone. Di antaranya, ada Rizky Ridho hingga Marko Simic.

Ya, pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak, memastikan kewaspadaannya terhadap Persija Jakarta. Kedua tim itu akan bertanding di Stadion Patriot Candrabhaga, Kota Bekasi, Minggu 16 Februari 2025 pukul 15.30 WIB.

1. Kekuatan Persija Jakarta

Bojan Hodak mengaku sudah mengantongi kekuatan Persija Jakarta. Utamanya soal kualitas para pemain Macan Kemayoran -julukan Persija.

Baginya, Persija Jakarta merupakan tim yang dihuni banyak pemain bagus. Begitu juga dengan kemampuan individual para pemainnya.

“Mereka juga punya pertahanan yang bagus. (Ondrej) Kudela sangat berpengalaman, bermain di Liga top,” kata Bojan Hodak di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Jumat 14 Februari 2025.

Selain itu, lanjutnya, Persija Jakarta memiliki pemain berlabel Timnas Indonesia. Di antaranya, Muhammad Ferrari dan Rizky Ridho. Para pemain ini pun turut jadi sorotan.

“Mereka punya gelandang bagus, mereka punya (Marko) Simic dan Gustavo (Almeida), dua striker top,” ucap Bojan Hodak.

“Jadi siapa pun dari tim mereka itu bisa berbahaya dan kami tidak boleh memberi mereka ruang,” tegasnya.

 

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Bola lainnya