“Pelatih baru akan diperkenalkan secara resmi besok pukul 3 sore (waktu setempat), di ruang pers pusat teknis Nicolo Galli,” lanjut pernyataan tersebut.
Sebelum jadi pelatih, Thiago Motta terkenal sebagai legenda Barcelona dan Inter Milan. Pemain yang berposisi sebagai gelandang bertahan itu mengawali kariernya dengan menimba ilmu di akademi Juventus.
Kemudian pada musim panas 1999, Thiago Motta hengkang ke La Masia, akademi Barcelona. Dua tahun setelahnya, Thiago Motta dipromosikan ke tim utama.
Enam tahun berseragam Barcelona, ia kemudian hijrah ke rival, Atletico Madrid. Thiago Motta kemudian bergabung bersama Genoa, sebelum pindah ke Inter Milan pada musim panas 2009.
Tiga musim bersama Inter Milan, Motta kemudian menghabiskan masa senja karier sepakbolanya di PSG. Enam tahun berseragam PSG, Thiaho Motta kemudian dia pensiun di musim panas 2018.
(Hakiki Tertiari )