Beberapa klub besar Eropa dirumorkan dapat menjadi rumah baru bagi Gnabry. Sebut saja, Real Madrid, Liverpool, Arsenal FC, dan Tottenham Hotspur yang kabarnya tertarik kepada Gnabry.
Gnabry tampil cukup impresif bersama Bayern. Pemain berusia 26 tahun itu menorehkan 17 gol serta 10 assist dalam 45 penampilan untuk Die Roten.
(Andika Pratama)