BANDUNG – Ferdinand Sinaga resmi kembali ke Persib Bandung menjelang Piala Menpora 2021 dan Liga 1 2021. Ferdinand meninggalkan Persib setelah tujuh tahun berkelana bersama sejumlah klub.
Ferdinand menandatangani kontrak selama dua tahun dengan Maung Bandung—julukan Persib Bandung. Dia akan segera bergabung dengan rekan setimnya untuk latihan.
Sang penyerang akan kembali reuni dengan pelatih Robert Alberts. Keduanya pernah bekerja sama saat di PSM Makassar selama tiga musim.
Baca juga: Selesai Isolasi Mandiri, Nick Kuipers Tak Sabar Latihan Bareng Persib Bandung
Ferdinand tak dapat menutupi rasa bahagianya bisa kembali membela Persib. Hal itu terasa istimewa, sebab Ferdinand akan memperkuat tim impiannya saat kecil.
Baca juga: Jelang Tampil di Piala Menpora 2021, Fisik Skuad Persib Bandung Digeber
"Seperti mimpi mungkin ya. Tapi, inilah takdir Tuhan. Saat kita berkeinginan mungkin masih bisa gagal, tapi kalau sudah Tuhan berkehendak pasti terjadi,” ujar Ferdinand mengutip laman Persib Bandung, Sabtu (6/3/2021).
“Pastinya saya bahagia bisa kembali membela tim impian saya waktu kecil dan sampai saat ini," tambah dia.