MILAN – Inter Milan kembali kedatangan pemain baru pada bursa transfer musim panas 2020. Pemain yang dimaksud, adalah Matteo Darmian dari Parma. Pemain berumur 30 tahun itu datang dengan status pinjaman.
Namun, Inter punya kewajiban mempermanenkan Darmian ketika kontrak peminjamannya habis pada akhir musim 2020-2021. Darmian pun menjadi rekrutan kelima Inter pada musim panas ini.
“Matteo Darmian resmi menjadi pemain baru Inter. Bek Italia berusia 30 tahun telah bergabung dengan Nerazzurri –julikan Inter– dari Parma Calcio dengan status pinjaman awal, dengan adanya kewajiban untuk menjadikan transfer permanen setelah masa pinjaman berakhir,” bunyi pernyataan di laman resmi Inter, Senin (5/10/2020).
Darmian akan memperkaya opsi bagi Pelatih Inter, Antonio Conte, di lini pertahanan Inter. Pemain asal Italia itu biasanya menjadi bek kanan, tetapi ia juga bisa bermain sebagai bek tengah atau bahkan bek kiri.