LIVERPOOL merupakan salah satu klub sepakbola terbesar yang ada di dunia. Maklum saja, pasalnya klub berjuluk The Reds ini memiliki sejarah panjang dan megah. Bahkan, Liverpool selalu berhasil mempertahankan kesuksesannya dari masa ke masa.
Di pentas domestik, Liverpool merupakan klub dengan raihan gelar juara Liga Inggris terbanyak kedua dengan 19 kali. Selain itu, The Reds merupakan klub Liga Inggris dengan trofi Liga Champions terbanyak, yaitu enam kali.
Kendati demikian, untuk bisa mendapatkan semua prestasi tersebut, Liverpool tentu perlu memiliki deretan pemain berkelas, Berikut ini adalah lima pemain terhebat yang pernah hadir dalam sejarah Liverpool:
5. Ian Rush
Ian Rush merupakan pencetak gol terbanyak Liverpool sepanjang masa. Selama membela The Reds, Rush telah tampil dalam 660 pertandingan di semua kompetisi dan membukukan 346 gol.
Musim terbaik Rush bersama Liverpool terjadi pada 1983-1984. Di musim tersebut, Rush pasalnya sukses mengantarkan The Reds meraih gelar juara Liga Inggris, Piala Liga Inggris, serta Kejuaraan Eropa (sekarang Liga Champions). Selain itu, Rush juga melesakkan 47 gol di sepanjang musim tersebut.
4. Alan Hansen
Alan Hansen bisa dibilang merupakan salah satu bek tengah terbaik yang pernah dimiliki Liverpool. Selama membela The Reds, Hansen berhasil menjuarai Liga Inggris sebanyak delapan kali. Secara keseluruhan, Hansen memenangkan 22 trofi bersama Liverpool.
Musim kompetisi 1978-1979 bisa dibilang merupakan salah satu musim terbaik Hansen bersama Liverpool. Di musim tersebut Hansen membuat The Reds hanya 16 kali kebobolan dalam 42 pertandingan yang mereka jalani.