Bakal Jadi Rekan Setim, Suarez Akui Bersalah Pernah Gigit Chiellini

Hendry Kurniawan, Jurnalis
Jum'at 04 September 2020 07:02 WIB
Luis Suarez (Foto: Media Barcelona)
Share :

Sementara itu, Chiellini juga sudah tidak terlalu mempedulikan insiden penggigitan tersebut. Diakui oleh pemain bahwa Suarez adalah pemain yang nakal, dan itu pula yang membuatnya mengangumi sosok Il Pistolero.

“Kenyataannya, saya mengagumi kenakalannya. Jika tak seperti itu, ia akan menjadi pemain biasa saja. Nakal dan sedikit kasar adalah bagian dari pertandingan. Saya tidak akan menganggapnya curang. Anda perlu cerdas untuk mengatasi lawan," jelas Chiellini.

Maka dari itu, ketika kini Suarez disebut bakal bergabung dengan Juve, Chiellini tak merasa keberatan sama sekali. Chilleini justru senang jika Juve kedatangan pemain hebat seperti Suarez.

Suarez direkrut karena Juve tidak menggunakan Gonzalo Higuain lagi sebagai ujung tombak mereka. Karena menurut Pelatih Juve, Andrea Pirlo, masa keemasan Higuain sebagai seorang bomber telah berlalu dan Bianconeri butuh sosok baru untuk tetap tajam.

(Mochamad Rezhatama Herdanu)

Halaman:
Lihat Semua
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Bola lainnya