Gagal Bawa PSG Juara Liga Champions, Thiago Silva Selangkah Lagi Gabung Chelsea

Bagas Abdiel, Jurnalis
Senin 24 Agustus 2020 08:06 WIB
Thiago Silva (Foto: Laman resmi UEFA)
Share :

LISBON – Kapten Paris Saint-Germain (PSG), Thiago Silva, gagal mengantarkan timnya menjadi juara Liga Champions 2019-2020. PSG harus puas menyandang status runner-up setelah takluk dari juara Liga Jerman 2019-2020 yakni Bayern Munich.

Bermain di Estadio do Sport Lisboa e Benfica, Senin (24/8/2020) dini hari WIB, PSG kalah menyakitkan dengan skor tipis 0-1. PSG pun harus mengubur mimpi menjuarai Liga Champions setelah Kingsley Coman mencetak satu-satunya gol pada menit 59.

Setelah kekalahan menyakitkan tersebut, PSG juga harus mendengar kabar sedih lainnya. Kekalahan tersebut juga menandai berakhirnya masa bakti Thiago Silva bersama PSG setelah kontraknya habis pada akhir musim ini.

Bergabung ke PSG pada 2012, pemain berusia 35 tahun itu selalu menjadi andalan Les Parisiens –julukan PSG– selama masa tinggalnya. Kesetiaannya pada PSG pun telah memenangkan perhatian para penggemar di Paris.

Baca juga Diincar Chelsea, Thiago Silva Baru Tentukan Masa Depan Usai Final Liga Champions

Pada akhir Juni, kontrak Thiago Silva dengan PSG pun sejatinya telah berakhir. Namun, pemain berpaspor Brasil itu mau menandatangani perpanjangan kontrak selama dua bulan untuk memungkinkan mereka bermain di Liga Champions 2019-2020.

Kini, setelah gagal membawa PSG menjadi juara, Thiago Silva harus mengucapkan selamat tinggal kepada para penggemar Les Parisiens. Ia mengaku sedih, tetapi ia telah menyatakan kesiapan untuk berpisah dengan PSG.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Bola lainnya