Man City Selangkah Lagi Dapatkan Ferran Torres

Wikanto Arungbudoyo, Jurnalis
Kamis 30 Juli 2020 13:29 WIB
Ferran Torres merapat ke Man City (Foto: Twitter/@ChampionsLeague)
Share :

MANCHESTER – Manchester City langsung bergerak cepat di bursa transfer musim panas 2020. Pemain muda Valencia, Ferran Torres, dikabarkan selangkah lagi merapat ke Stadion Etihad dengan mahar cukup murah, yakni 27 juta Euro (setara Rp466,5 miliar).

Nama Ferran Torres sudah santer dikaitkan dengan Man City dalam beberapa waktu ke belakang. Kiprah pemain berusia 20 tahun itu juga cukup apik sepanjang musim 2019-2020 yang baru saja usai. Ia sukses mengemas enam gol dan delapan assist dalam 44 laga di semua kompetisi.

Ketertarikan Man City terhadap Ferran Torres jelas bukan hanya karena torehannya musim ini. Pemain berpaspor Spanyol itu termasuk serba bisa. Ia bisa diplot sebagai winger kanan dan kiri dengan sama baiknya, serta mampu bermain sebagai striker.

Baca juga: Ferran Torres Diyakini Bakal Jadi Pemain Hebat jika Gabung Liverpool

Kini, ketertarikan Man City sudah diwujudkan dalam bentuk tawaran resmi. Jurnalis asal Italia, Fabrizio Romano, mengonfirmasi adanya perbincangan antara kedua kesebelasan terkait transfer Ferran Torres. Sang pemain bahkan sudah mencapai kesepakatan personal dengan Manchester Biru.

“Ferran Torres dari Valencia ke Manchester City. Dokumen sedang disusun dan kesepakatan yang tercapai adalah 27 juta Euro (dengan berbagai tambahan). Ferran akan menandatangani kontrak hingga Juni 2025,” cuit Fabrizio Romano di akun Twitter @FabrizioRomano, Kamis (30/7/2020).

Melihat potensi besarnya, cukup mengherankan mengapa Valencia menjualnya dengan harga relatif murah. Namun, jika ditilik lebih dalam, harga tersebut cukup masuk akal. Kontrak Ferran Torres hanya tersisa satu tahun lagi sehingga Los Che terpaksa menjualnya di bursa transfer musim panas 2020.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Bola lainnya