KISAH pemain asal Belanda, Anco Jansen, yang menyebut Indonesia negara miskin yang prestasi sepakbolanya tidak ada apa-apanya akan diulas Okezone. Anco Jansen sempat satu musim berkarier di Liga Indonesia, tepatnya bersama PSM Makassar pada 2021-2022.
Dari pengalaman di atas, Anco Jansen memberi kesan buruk untuk Indonesia. Ia menyebut Indonesia sebagai negara miskin, tapi masyarakatnya memiliki smartphone berharga mahal.
Ketika pertama kali tiba di Indonesia, Anco Jansen yang biasa bermain sebagai winger mendapatkan pesan dari rekan setimnya. Ia diminta tidak membuka media sosial jika bermain buruk di sebuah pertandingan.
“Ya itu terutama karena media sosial. Saya main di sana saat pandemi. Indonesia negara sangat miskin, tapi semua punya smartphone dan instagram sangat populer di sana,” kata Anco Jansen dalam podcast bertajuk Voetbalpraat.
“Kalau gagal mencetak gol, saya mendapat saran agar jangan melihat media sosial selama dua hari ,” lanjut pemain yang mengemas lima gol dan satu assist dari 20 laga Liga 1 2021-2022 bersama PSM Makassar tersebut.
Pemain yang sudah memutuskan pensiun sebagai pesepakbola profesional ini juga blak-blakan soal fasilitas sepakbola di Tanah Air. Ia menyebut fasilitas sepakbola di Indonesia jauh dari kata baik.