90% Pemain Arema FC Sepakat Renegosiasi Kontrak

Avirista Midaada, Jurnalis
Rabu 29 Juli 2020 21:27 WIB
Arema FC (Foto: @AremafcOfficial/Twitter)
Share :

Terkait siapa-siapa pemain yang belum melakukan pembicaraan renegosiasi kontrak, dirinya menyebut di antaranya para pemain asing. Namun pihak manajemen Singo Edan - julukan Arema FC memastikan telah berkomunikasi dengan pemain dan menunggu kedatangan pemain terlebih dahulu ke Indonesia.

"Itu di antara 10 persen pemain asing yang masih belum, karena kita anggap clear setelah mereka tanda tangan, kalau mungkin komunikasi clear tapi belum ditandatangani berarti masih semi clear, harapannya 10 persen itu tanggal 3 Agustus bisa selesai tuntas," bebernya.

Dirinya memaklumi bila ada pemain yang ‘keberatan’ dengan pemotongan kontrak tersebut, namun hal tersebut harus dilakukan demi menyelamatkan seluruhnya, mulai dari pemain, pelatih, dan klub.

“Cara pikirnya menyelamatkan bareng bahwa kompetisi harus diselamatkan, mereka harus diselamatkan, matapencaharian harus diselamatkan, klub pun harus diselamatkan situasi kayak gini. Biasanya kontrak 100 persen menerima utuh total tapi sekarang dipotong 50 persen separuh, tapi kita nyarinya win – win solution,” pungkasnya.

(Mochamad Rezhatama Herdanu)

Halaman:
Lihat Semua
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Telusuri berita Bola lainnya