"Dia akan menjadi sesuatu yang berbeda bagi kami sehingga kami bersemangat. Saya tahu dia tidak akan datang sekarang, tetapi saya pikir itu menarik bagi kami sebagai klub dan bagi para penggemar untuk mengetahui bahwa dia akan berada di sini musim depan," lanjutnya.
Lampard sendiri sejatinya memandang Ziyech sebagai pemain yang kreatif. Maka dari itu, ia berharap kehadiran Ziyech bisa membuat Chelsea semakin sering melakukan kreasi serangan dan menjadi pembeda di saat tim mengalami kebuntuan.
(Mochamad Rezhatama Herdanu)