“Saya sudah tahu kualitas (Ziyech). Dia adalah pemain yang kami harapkan bisa menghadirkan kreativitas. Dia pertama kali menarik perhatian saya ketika saya menontonnya bersama Ajax di Liga Champions musim lalu,” ungkap Lampard, mengutip dari Sportskeeda, Jumat (14/2/2020).
“Saya merasa dia adalah salah satu pemain yang paling menonjol (di Ajax). Terutama ketika laga melawan Tottenham,” tutupnya.
Dibelinya Ziyech bisa dikatakan menjadi pembelian pertama Chelsea setelah mendapatkan larangan melakukan jual beli pemain oleh FIFA. Namun, sebenarnya pada bursa transfer musim dingin 2020 kemarin Chelsea bisa membeli pemain, tetapi nyatanya skuad Lampard tidak melakukan hal tersebut.
(Ramdani Bur)