Man United Tertinggal 0-1 dari Burnley di Babak Pertama

Wikanto Arungbudoyo, Jurnalis
Kamis 23 Januari 2020 04:03 WIB
Chris Wood mencetak gol untuk Burnley ke gawang Man United (Foto: Reuters)
Share :

Man United kembali memetik peluang pada menit 32 lewat sundulan Daniel James menyambut umpan silang Wan-Bissaka. Akan tetapi, bola masih bisa ditepis Nick Pope dan hanya menghasilkan sepak pojok. Alih-alih unggul, Man United justru kebobolan oleh gol Chris Wood di menit 39.

Berawal dari tendangan bebas, Ben Mee mampu memenangi duel udara. Bola lantas jatuh ke kaki Chris Wood yang langsung menembak ke gawang David de Gea dari jarak dekat. Tak ada gol tercipta hingga wasit Jonathan Moss mengindikasikan waktu istirahat. 

Susunan Pemain

Manchester United: David de Gea; Aaron Wan-Bissaka, Phil Jones, Harry Maguire, Brandon Williams; Fred Rodrigues, Nemanja Matic; Andreas Pereira, Juan Mata, Daniel James; Anthony Martial

Cadangan: Sergio Romero, Eric Bailly, Jesse Lingard, Diogo Dalot, Mason Greenwood, Luke Shaw, Angel Gomes

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Bola lainnya