Tekuk Norwich 3-2, Chelsea Raih Kemenangan Perdana di Liga Inggris 2019-2020

Andika Pratama, Jurnalis
Sabtu 24 Agustus 2019 20:36 WIB
Chelsea raih kemenangan perdana di Liga Inggris 2019-2020 (Foto: Premier League)
Share :

NORWICH Chelsea memburu kemenangan pertama mereka di Liga Inggris 2019-2020 ketika datang ke kandang Norwich City, Carrow Road, Sabtu (24/8/2019), sore WIB. Pertandingan berjalan dengan sengit karena Norwich yang secara kualitas ada di bawah Chelsea bermain terbuka sejak menit awal.

Chelsea mampu menang secara dramatis dengan skor akhir 3-2 atas Norwich berkat gol-gol yang dibuat Tammy Abraham (3' dan 68') serta Mason Mount (17'). Kemenangan itu jadi yang pertama untuk Chelsea dan Frank Lampard di Liga Inggris musim ini.

Jalannya Pertandingan

Babak Pertama

Chelsea yang amat ingin meraih kemenangan langsung melancarkan serangan ke pertahanan Norwich. Akan tetapi, Norwich mampu bertahan dengan baik guna menggagalkan usaha Chelsea. Tak cuma bertahan, Norwich bahkan meladeni permainan terbuka Chelsea.

Patut disayangkan, keputusan Norwich justru berbuah petaka karena Chelsea pada menit ketiga saat bola hasil sepakan kaki kanan Abraham mencetak gol. Norwich yang tertinggal nyatanya tidak panik sehingga langsung mampu menyamakan kedudukan selang tiga menit kemudian melalui aksi Cantwell yang menyambut umpan Pukki.

Setelah 10 menit kedudukan berimbang, Chelsea akhirnya mampu unggul kembali atas Norwich. Mount menutaskan kerja sama satu-dua dengan Christian Pulisic lewat sepakan keras kaki kanan pada menit 17. Chelsea pun unggul 2-1 atas Norwich.

Chelsea memiliki masalah di lini pertahanan karena keunggulan yang didapatkan sebelumnya lagi-lagi tak mampu dipertahankan. Norwich mampu menyamakan kedudukan pada menit 31 saat Pukki mencatatkan gol kelimanya musim ini. Setelah gol itu, kedua tim silih berganti melancarkan serangan tetapi tak ada gol tambahan yang tercipta.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Telusuri berita Bola lainnya