Dekati Akhir Musim, Henderson: Liverpool Harapkan Mukjizat dari Leicester

Andika Pratama, Jurnalis
Senin 06 Mei 2019 11:20 WIB
Jordan Henderson (Foto: UEFA)
Share :

LIVERPOOL – Kapten Liverpool, Jordan Henderson, menyebut ia dan rekan-rekan setimnya akan menonton pertandingan antara Manchester City kontra Leicester City dalam laga lanjutan pekan ke-37 Liga Inggris 2018-2019. Henderson dan para peman Liverpool akan menonton pertandingan itu sambil berharap mukjizat akan terjadi.

Man City akan menjamu Leicester di Etihad Stadium pada Selasa 7 Mei 2019, dini hari WIB. Hasil pertandingan itu amat penting untuk Liverpool karena akan menentukan perebutan trofi Liga Inggris musim ini.

Liverpool saat ini masih ada di posisi pertama pada klasemen sementara dengan koleksi 94 poin. The Reds –julukan The Reds– unggul dua poin dari Man City yang ada di bawahnya. Akan tetapi, keadaan bisa berubah andaikan Man City menang atas Leicester karena Liverpool akan balik tertinggal satu poin.

BACA JUGA: Jelang Lawan Barcelona, Klopp Ungkap Kondisi Terakhir Salah

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Telusuri berita Bola lainnya