Tottenham Tertinggal 0-1 dari Fulham di Babak Pertama

Bagas Abdiel, Jurnalis
Minggu 20 Januari 2019 23:55 WIB
Fulham vs Tottenham (Foto: Twitter Premier League)
Share :

Setelah 10 menit berlalu, Fulham aktif melakukan penyerangan ke sisi pertahanan Tottenham. Berbagai percobaan dilakukan para pemain tim tuan rumah untuk menjebol gawang Tottenham yang dijaga Hugo Lloris.

Hingga akhirnya tekanan yang Fulham bangun berbuah manis pada menit 17. Mereka mendapat keuntungan kala pemain Tottenham yakni Fernando Llorente membuat gol bunuh diri ke gawang sendiri. Gol itu membuat publik Fulham bersorak-sorai dan membuat unggul 1-0 atas Tottenham.

Baca juga Man City Libas Huddersfield Tiga Gol Tanpa Balas

Tertinggal satu gol, Tottenham mencoba bangkit. Namun begitu, permainan menyerang Fulham juga tidak berhenti. Tidak adanya sosok Harry Kane dan Son Heung-min, tampaknya sangat berpengaruh besar terhadap permainan Tottenham.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Telusuri berita Bola lainnya