Pogba Senang Bisa Bersatu Kembali dengan Solskjaer

Wikanto Arungbudoyo, Jurnalis
Selasa 15 Januari 2019 05:15 WIB
Gelandang Manchester United Paul Pogba (Foto: laman resmi Man United)
Share :

MANCHESTER – Paul Pogba seakan terlahir kembali dan menunjukkan kelasnya sejak pertengahan Desember 2018 bersama Manchester United. Betapa tidak, pemain asal Prancis itu mampu menceploskan empat gol dan memberi empat assist dalam lima pertandingan terakhir di Liga Inggris 2018-2019.

Kebangkitan Pogba banyak dikaitkan dengan penunjukan Ole Gunnar Solskjaer sebagai Manajer interim Man United menggantikan Jose Mourinho. Bukan rahasia lagi, relasi antara Pogba dengan Mourinho sangat buruk dalam beberapa bulan sebelum nama yang disebut terakhir dipecat.

(Baca juga: Dilatih Solskjaer, Pogba Akui Kembali Nikmati Sepakbola)


Kerjasama dengan Solskjaer sesungguhnya bukan hal yang asing bagi Pogba. Sebab, OIe pernah melatih Il Polpo kala masih menimba ilmu di akademi Man United dan tim reserve. Karena itu, Pogba merasa terhormat dapat kembali merasakan tangan dingin pria berpaspor Norwegia tersebut.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Bola lainnya