3. ‘The Fantasy Premier League’ (FPL)
Game online ‘The Fantasy Premier League’ (FPL) juga turut mendompleng nama Liga Inggris menjadi begitu populer. Game ini telah meraih kesuksesan besar di antara penggemar sepakbola di seluruh dunia.
Game online ini memiliki situs web khusus yang membuat pemain dapat membuat tim dan liga mereka sendiri. Kemudian, mereka akan bersaing satu sama lain, mendapatkan laporan, serta pembaruan tentang pemain yang cedera.
(‘The Fantasy Premier League’. Foto: Sportskeeda)
Permainan ini telah membantu terciptanya komunitas Liga Inggris yang lebih besar. Sebab, game tersebut dapat membuat penggemar lebih merasakan memiliki Liga Inggris. Dengan FPL, penggemar tidak hanya mengikuti pertandingan besar antara klub top, tetapi juga dengan klub bawah untuk melihat apakah pemain dapat meraih poin.
Penciptaan game ini dilakukan untuk memastikan penggemar tertarik secara keseluruhan dengan Liga Inggris, bukan hanya dengan beberapa pemain bintang. Keberhasilan FPL pun membuat nama Liga Inggris semakin tersohor.