Kewaspadaan tinggi wajib dicanangkan Barcelona. Jangan sampai tragedi musim 2013-2014 kembali menimpa mereka. Di pengujung musim tersebut, perburuan trofi juara tinggal melibatkan Atletico dan Barcelona.
BACA JUGA: Griezmann Setuju Gabung Barcelona
Di pekan pamungkas, Barcelona menjamu Atletico di Camp Nou. Saat itu kondisinya Atletico duduk di puncak dengan koleksi 89 angka, unggul tiga poin dari Barcelona di posisi dua. Barcelona butuh kemenangan agar keluar sebagai juara. Sebab meski nantinya poin keduanya sama, Barcelona unggul head-to-head atas Atletico. Sebab di pertemuan pertama, kedua tim bermain imbang.
Singkat kata, Atletico sanggup menahan Barcelona 1-1 dan gelar juara pun terbang ke Kota Madrid. Tentu, nasib yang dialami pada 2013-2014 ingin dihindari Barcelona musim ini.
(Ramdani Bur)