JAKARTA - Aksi tidak terpuji pelatih kiper PS Bangka, Hermansyah kepada perangkat pertandingan beberapa waktu lalu akhirnya diganjar sanksi oleh Komisi Disiplin PSSI. Hermansyah dihukum larangan mendampingi tim di bench dan di ruang ganti selama enam bulan.
Bukan hanya itu, Hermansyah juga dikenai tambahan denda sebesar Rp25 juta akibat perilakunya itu. Sebagai seorang pelatih berpengalaman, Hermansyah dinilai memberikan contoh buruk dalam sepakbola Indonesia.
Komdis juga memberi apresiasi kepada media yang mendapatkan foto aksi mantan kiper Timnas Indonesia itu ketika tengah memperlihatkan alat kelaminnya ke perangkat pertandingan.
"Hermansyah melakukan tindakan tidak sportif dan tidak patut sebagai pelatih berpengalaman dan mantan pemain tim nasional. Dia melanggar pasal 58 kode disiplin yang mencederai fair play dengan menggunakan anggota tubuhnya," jelas Ketua Komdis PSSI, Hinca Panjaitan kepada wartawan, Rabu (21/8/2013).
"Sanksi denda sekurang-kurangnya Rp25 juta, tambahan hukuman dilarang mendampingi tim di bench pemain atau di ruang ganti selama 6 bulan, karena dia tidak bisa mengontrol dirinya. Tapi dia tetap boleh melatih seperti biasa," terangnya.
"Kami berterima kasih kepada media, karena telah mengambil gambar seperti itu, sehingga kami bisa mengambil tindakan berdasarkan bukti tersebut," tutupnya.
(Fitra Iskandar)