
Pemain berusia 24 tahun itu merasa akan lebih ideal jika Persib langsung terbang ke Bangkok, Thailand, guna menjalani laga tandang kontra Bangkok United di AFC Champions League 2 2025-2026. Bila harus transit via Jakarta, tentu tenaga mereka akan terkuras.
“Tapi saya rasa ini akan lebih baik karena jika kami kembali ke Jakarta dari Bali dulu, kami akan banyak memakan waktu di penerbangan,” terang Reijnders.
“Jadi saya rasa lebih baik jika kami langsung terbang dari sana (Bali) menuju Bangkok karena akan ada lebih banyak waktu,” tandasnya.
Laga Bangkok United vs Persib Bandung itu akan digelar di BG Stadium, Pathum Thani, Thailand. Pertandingan dijadwalkan berlangsung pada Rabu 1 Oktober 2025 malam WIB.
(Wikanto Arungbudoyo)