Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Belum Dapat Kepercayaan Pelatih, Arda Guler Dinilai Terlalu Dini Gabung Real Madrid

Rio Eristiawan , Jurnalis-Sabtu, 03 Februari 2024 |22:15 WIB
Belum Dapat Kepercayaan Pelatih, Arda Guler Dinilai Terlalu Dini Gabung Real Madrid
Arda Guler dianggap terlalu dini bergabung ke skuad Real Madrid (Foto: Reuters)
A
A
A

ZABRZE - Mantan penyerang Timnas Jerman, Lukas Podolski menganggap Arda Guler terlalu dini untuk bergabung dengan Real Madrid. Menurutnya pemain berusia 18 tahun itu tidak akan mendapatkan menit bermain banyak bersama Los Blancos -julukan Real Madrid.

Real Madrid mengeluarkan uang sebesar 20 juta euro atau Rp329,1 miliar untuk menebus Arda Guler dari Fenerbahce pada bursa transfer musim panas 2023. El Real tertarik mendatangkan Arda Guler, setelah tampil apik bersama Fenerbahce pada musim 2022/2023 dengan membuat enam gol dan tujuh assist dari 35 penampilan di semua kompetisi.

Sayangnya, Arda Guler baru mendapatkan kesempatan tampil selama 76 menit dari tiga laga bersama Los Blancos di semua kompetisi. Pemain bertinggi 175 cm itu sempat mengalami cedera kerusakan meniskus dan otot, sehingga membuatnya tak bisa mendapatkan banyak kesempatan tampil.

Sementara Lukas Podolski mengakui semua orang sudah mengakui Arda Gular, sebagai salah satu talenta muda berbakat tetapi meragukan keputusannya untuk bergabung dengan Real Madrid. Bahkan, ia menilai Arda Gular terlalu cepat untuk berseragam El Real.

“Semua orang sudah mengakui Arda Guler adalah talenta hebat. Kita lihat ke depan apakah ide hengkang ke Real Madrid bagus atau tidak. Mungkin keputusannya untuk bergabung dengan Real Madrid terlalu cepat," kata Lukas Podolski dikutip dari Tribalfootball, Sabtu (3/2/2024).

Penyerang berusia 38 tahun itu pun mengatakan Arda Gular tidak akan masuk ke dalam skuad Real Madrid. Lukas Podolski menjelaskan level Fenerbahce berbeda dengan Real Madrid, sehingga persaingan untuk mendapatkan menit bermain cukup sulit.

Halaman:
      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita bola lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement