Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

5 Pesepakbola Termuda di Piala Dunia 2022, Nomor 1 Baru 17 Tahun!

Rivan Nasri Rachman , Jurnalis-Minggu, 13 November 2022 |06:42 WIB
5 Pesepakbola Termuda di Piala Dunia 2022, Nomor 1 Baru 17 Tahun!
5 Pesepakbola Termuda di Piala Dunia 2022. (Foto: Reuters)
A
A
A

3. Gavi (Timnas Spanyol), 18 Tahun

Pablo Gavi

Meski baru berusia 18 tahun, Gavi sudah menjadi pemain penting untuk Timnas Spanyol dan Barcelona. Permainannya di lini tengah tim yang dibelanya pun cukup vital, jadi tak heran jika Gavi masuk ke dalam daftar skuad yang akan dibawa pelatih Spanyol, Luis Enrique ke Qatar.

Pemain kelahiran 5 Agustus 2004 itu telah membuat 19 penampilan di semua kompetisi untuk Barcelona sejauh musim ini dan telah memberikan satu assist. Dia telah mendapatkan 12 caps untuk tim nasional Spanyol dan telah mencetak satu gol untuk mereka sejauh ini.

2. Garang Kuol (Timnas Australia), 18 Tahun

Garang Kuol

Australia telah menunjuk 26 pemain mereka dan Garang Kuol, penggawa berusia 18 tahun, adalah pemain termuda dalam skuad negara tersebut. Menariknya, Kuol belum memulai pertandingan liga dalam karier sepakbola seniornya.

Kuol akan bergabung dengan Newcastle United pada Januari 2022 lantaran telah tampil mengesankan dengan beberapa penampilan dari bangku cadangan untuk timnya saat ini, Central Coast Mariners. Dia telah membuat total 12 penampilan liga dari bangku cadangan dan menerima panggilan pertamanya ke skuad Timnas Australia pada bulan September lalu.

Halaman:
      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita bola lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement