Share

5 Pesepakbola dengan Lari Paling Cepat Sepanjang Sejarah Liga Inggris, Nomor 1 Penyerang Liverpool!

Cita Zenitha, MNC Portal · Rabu 26 Oktober 2022 18:32 WIB
https: img.okezone.com content 2022 10 26 45 2695137 5-pesepakbola-dengan-lari-paling-cepat-sepanjang-sejarah-liga-inggris-nomor-1-penyerang-liverpool-JY85myjUVi.jpg 5 pesepakbola dengan lari tercepat sepanjang sejarah Liga Inggris (Foto: Instagram/adamatrd37)

SEBANYAK 5 pesepakbola dengan lari paling cepat sepanjang sejarah Liga Inggris akan dibahas dalam artikel ini. Kemampuan berlari merupakan bekal penting bagi pesepakbola.

Apalagi pesepakbola yang bermain di kasta tertinggi kulit bundar. Dengan kemampuan ini, mereka memiliki peluang untuk menjebol lini pertahanan lawan, dan mencetak gol.

Ajang tertinggi Liga Inggris, bertebaran pemain dengan kemampuan berlari. Para pemain ini begitu mencuri perhatian penggemar. Siapa saja pemain Liga Inggris yang memiliki kemampuan berlari mumpuni?

Berikut 5 pesepakbola dengan lari paling cepat sepanjang sejarah Liga Inggris

5. Mahmoud Trezeguet (Aston Villa - 37,594 km/jam)

Mahmoud Trezeguet

Mahmoud Trezeguet tercatat sebagai pemain dengan kecepatan lari mengagumkan. Saat berseragam Aston Villa, ia memiliki kecepatan lari 37,594 km/jam. Prestasi tersebut ia raih pada 2019.

Mahmoud Trezeguet saat ini memperkuat klub Mesir, Turki Trabzonspor. Ia tercatat telah tampil sebanyak 18 kali dengan mencetak lima gol dan tiga assist.

4. Aaron Wan-Bissaka (Manchester United - 37,594 km/jam)

Aaron Wan-Bissaka

Liga Inggris memiliki Aaron Wan-Bissaka sebagai salah satu pemain dengan lari tercepat yang pernah ada. Kemampuan pemain Manchester United ini mencapai 37,594 km/jam.

BACA JUGA:Kisah Haru Demi Nonton Timnas Argentina dan Lionel Messi di Piala Dunia 2022, Ibu 5 Anak Rela Nyetir Mobil dari India ke Qatar

Bek kanan Timnas Inggris ini tidak pernah mengecewakan jika membicarakan soal kemampuan berlari.

Follow Berita Okezone di Google News

3. Adama Traore (Wolverhampton Wanderers - 37,787 km/jam)

Adama Traore

Menempati posisi ketiga ada Adama Traore. Ia memiliki kecepatan lari 37,787 km/jam.

Tak heran, banyak orang memujinya karena kagum dengan kemampuan berlarinya. Prestasi itu ia ukir ketika membela Wolverhampton Wanderers.

2. Kyle Walker (Man City - 37,802 km/jam)

Kyle Walker

Selanjutnya ada Kyle Walker yang memiliki kemampuan berlari 37,802 km/jam. Ia menjadi kebanggaan Liga Inggris karena kemampuan hebatnya itu.

Status sebagai pemain dengan lari tercepat disematkan ketika Kyle Walker berseragam Tottenham Hotspur. Dengan kemampuan itu Manchester City pun tertarik dan memboyongnya pada musim panas 2017.

1. Darwin Nunez (Liverpool - 38 km/jam)

Darwin Nunez

Liga Inggris saat ini memiliki Darwin Nunez sebagai pemain dengan catatan lari tercepat. Nunez menempati posisi pertama dalam ini. Ia memiliki kecepatan berlari 38 km/jam. Angka yang sangat menakjubkan.

Tak heran, Darwin Nunez menjadi penyerang kesayangan Liverpool. Terakhir, ia sukses mencetak gol kala Liverpool mengalahkan West Ham United 1-0 pada pekan ke-12 Liga Inggris 2022-2023.

1
3
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis Okezone.com tidak terlibat dalam materi konten ini.

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini