Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Neymar Jr Jadi Alasan Utama Raphinha Pilih Barcelona ketimbang Chelsea

Andika Rachmansyah , Jurnalis-Minggu, 11 September 2022 |12:30 WIB
Neymar Jr Jadi Alasan Utama Raphinha Pilih Barcelona ketimbang Chelsea
Neymar ternyata jadi alasan utama Raphinha mantap gabung Barcelona. (Foto: Reuters)
A
A
A

Kini, Raphinha blak-blakan mengungkap alasan di balik keputusannya menolak tawaran Chelsea yang secara nominal jelas lebih besar ketimbang Barcelona. Ternyata, ada bujuk rayu dari Neymar dibalik kepindahannya ke Barcelona.

"Saya berbicara dengan Neymar tentang kepindahan dan dia mengatakan kepada saya bahwa jika saya sampai ke Barcelona maka saya tidak akan menyesal dan dia benar,” kata Raphinha, dilansir dari Sportsmole, Minggu (11/9/2022).

Raphinha

Selain itu, Barcelona memang menjadi salah satu klub impian pemain kelahiran Porto Alegre itu. Raphinha juga tidak menyesal karena apa yang diucapkan oleh Neymar benar adanya. Dia mengatakan kalau lingkungan Barcelona sangat baik.

“Saya menolak Chelsea karena impian saya adalah mengenakan jersey Barcelona," ungkapnya.

“Apa yang mengejutkan saya di klub? Tanpa ragu sambutan hangat dari para penggemar, staf pelatih, dan para pemain, semua orang baik dan ingin membantu para pemain baru,” tutup Raphinha.

(Rivan Nasri Rachman)

      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita bola lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement