Karena itu, Bastoni terus berkembang menjadi sosok yang kuat di pertahanan Nerazzurri dan semakin diandalkan oleh Inzaghi. Buktinya, musim ini, dia sudah membuat 43 penampilan di semua kompetisi.
Bastoni pun membantu Inter meraih gelar juara Coppa Italia 2021-2022. Dia juga masih berpotensi mempertahankan Scudetto, yang diraihnya musim lalu di bawah arahan Antonio Conte.

Alhasil, tidak ada alasan bagi Guardiola untuk tidak menjadikannya target utama pada bursa transfer musim panas mendatang. Sebab, dia ingin memperkuat lini belakang Man City.
Terlebih lagi, usia Bastoni juga masih sangat muda. Alhasil, dia bakal menjadi investasi yang sangat berharga bagi The Citizens.
(Djanti Virantika)