Eduardo Almeida mengungkapkan, timnya bakal berjuang di sisa laga demi mengincar target lain selain juara. Salah satu yang jadi incaran Eduardo yakni Arema FC bisa kembali berkompetisi di kancah internasional yakni Piala AFC. Arema FC bisa tampil di playoff Piala AFC 2023 jika finis di posisi dua.

(Pelatih Arema FC Eduardo Almeida (tengah)
"Kami akan berjuang habis-habisan untuk bisa mencapai posisi terbaik yang kami bisa. Kami masih punya tiga laga. Tentu kami akan bekerja keras untuk meraih hasil maksimal. Tetapi sekali lagi kami fokus laga per laga dan setelah itu akan diketahui di mana klub ini berada," tuturnya.
"Kami tentu senang jika bisa lolos AFC Cup. Tetapi walaupun tidak ada slot AFC, Arema FC akan tetap bermain untuk menang. Mental itulah yang selalu dimiliki pemain dan target yang kami inginkan setiap laga," imbuh pelatih berkebangsaan Portugal ini.
Di sisi lain winger Arema FC Dendi Santoso mengungkapkan permintaan maaf kepada seluruh Aremania dan elemen tim. Pasalnya, ia dan tim telah bekerja keras meraih hasil yang terbaik, namun yang terjadi hasil tak berpihak kepada timnya.
"Di sisa tiga pertandingan ini semoga keberuntungan ada di kita. Liga ini belum selesai, semoga di tiga laga sisa kami bisa memenangkan semuanya," tukasnya.
(Ramdani Bur)