Babak Kedua
Cosmo kembali memperkecil kedudukan melalui gol Vahid Syafiei. Tempo permainan pun kembali meninggi di paruh kedua.
Namun, Bintang Timur Surabaya justru kembali menjauh melalui sepakan Alfajri Zikri. Skor pun kembali berubah menjadi 4-2.
Cosmo terus melancarkan perlawanan. Tim berjersey merah tersebut membuat Bintang Timur Surabaya tidak bisa tampil nyaman di sisa pertandingan.
Alhasil, Cosmo pun kembali memperkecil kedudukan. Berawal dari umpan silang, Reza Yamani berhasil mempertipis skor melalui tandukan dari jarak dekat.
Pertandingan berlangsung sengit. Cosmo berhasil menyamakan kedudukan melalui kerja sama apik, Firman Adriansyah pun mencatatkan nama di papan skor.
Jelang laga berakhir, situasi pertandingan memanas. Pasalnya, Cosmo sempat berhasil menambah gol untuk berbalik unggul. Namun, wasit terlanjur meniup peluit berakhirnya laga, gelombang protes pun berdatangan dari pemain Cosmo, namun wasit tetap memutuskan bahwa skor berakhir imbang 4-4.
(Djanti Virantika)