RALF Rangnick akan menendang lima pemain Manchester United pada dua jendela transfer ke depan, yakni pada musim dingin 2022 dan musim panas 2022. Menurut laporan Mirror, sebanyak lima pemain yang dimaksud adalah Jesse Lingard, Paul Pogba, Anthony Martial, Edinson Cavani dan Donny van de Beek.
Untuk Paul Pogba, Jesse Lingard dan Edinson Cavani, mereka berpotensi dilepas pada Januari 2022. Sebab, jika menunggu hingga musim panas 2022, Manchester United takkan mendapat uang transfer dari ketiga nama di atas.
(Jesse Lingard berpotensi dijual Manchester United)
Hal itu karena kontrak Jesse Lingard, Paul Pogba dan Cavani berakhir pada 30 Juni 2022. Bagaimana dengan Martial dan Van de Beek? Kedua pemain ini masih terikat kontrak dalam jangka waktu yang lama.
Sejauh ini Paul Pogba, Anthony Martial dan Cavani belum mendapat kesempatan tampil dalam dua laga awal Ralf Rangnick bersama Manchester United. Penyebabnya karena ketiga nama di atas belum pulih dari cedera.
Sementara itu, Jesse Lingard dan Van de Beek tampil standar saat dipercaya Ralf Rangnick turun sebagai starter di laga Manchester United vs Young Boys, Kamis 9 Desember 2021 dini hari WIB. Jesse Lingard terlihat kelimpungan menjalankan strategi gegenpressing ala Ralf Rangnick.
BACA JUGA: 5 Alasan Ralf Rangnick Bakal Bikin Cristiano Ronaldo dan Manchester United Paling Ditakuti
Sementara Van de Beek juga tampil standar saat menjalankan peran yang biasa dijalankan Fred atau Scott McTominay. Meski begitu, Manchester United tak hanya menjual pemain.