MADURA – Madura United memastikan telah memecat Rahmad Darmawan (RD) dari kursi kepelatihan tim tersebut. RD sudah mengonfirmasi secara langsung dan mengatakan keputusan itu diambil berdasarkan hasil diskusi antara dirinya dengan pihak manajemen Madura United pada Senin 8 November 2021 kemarin.
“Walaikumsalam wr.wb. Betul (soal kabar pemecatannya),” ucap RD ketika dikonfirmasi MPI, Selasa (9/11/2021).
“Kemarin (pihak klub Madura United) sudah bertemu dengan saya dan melakukan diskusi, saya langsung bertemu dengan pak Presiden Klub (Aqsanul Qosasi),” sambungnya.
Baca Juga;Â Rahmad Darmawan Akui Madura United Kurang Apik saat Imbang Lawan Persela Lamongan
Lebih lanjut, RD mengatakan belum memikirikan mengenai rencana ke depannya usai dipecat. Ia mengatakan masih mempertimbangkan langkah ke depannya.
“Liat nanti (untuk rencana ke depannya),” tambahnya.
Sebagaimana diketahui, RD dicoret dari kursi kepelatihan Madura United menyusul hasil kurang memuaskan dalam beberapa pertandingan terakhir. Selain itu, RD juga mendapatkan desakan dari pihak supporter Laskar Sape Kerab -julukan Madura United.