“Kami semua memiliki tanggung jawab. Kami tahu harus berbuat apa di lapangan dan membantu satu sama lain. Hal paling penting adalah kami meraih kemenangan,” ujarnya.
Kemenangan ini pun harus dibayar mahal. Karena mereka kini malah kehilangan Dybala yang mengalami cedera otot. Locatelli pun hanya bisa berharap rekannya bisa segera kembali.

“Saya berharap cederanya tidak serius. Dia adalah pemain juara yang hebat. Kami berharap dia bisa kembali sesegera mungkin,” ujarnya.
Berikutnya, Juvetnus akan melakoni laga berat di pentas Liga Champions 2021-2022. Mereka akan bersua dengan Chelsea di Stadion Allianz pada 30 September 2021 dini hari WIB.
(Djanti Virantika)