SEVILLE – Pelatih Tim Nasional (Timnas) Spanyol, Luis Enrique, menyalahkan kondisi lapangan Estadio La Cartuja, Sevilla. Hal itu saat mereak bermain 0-0 kontra Swedia di laga perdana Grup E Piala Eropa 2020, Selasa (15/6/2021) dini hari WIB.
Dari segi statistik, seharusnya Spanyol bisa menang. Mereka menguasai 86 persen aliran bola, serta menciptakan 17 peluang termasuk lima shot-on-target. Bandingkan dengan Swedia yang hanya punya empat peluang dan satu shot-on-target.

“Kami menjadi tim yang lebih superior, ketika menghadapi tim yang lebih suka bertahan. Kondisi lapangan juga tak membantu, dan pemain banyak mengeluhkannya,” kata Enrique dikutip Football Espana.
Dari sekian pemain Spanyol, Alvaro Morata mendapat paling banyak peluang. Hal itu membuatnya sempat diejek oleh pendukung sendiri. Namun, kinerjanya juga mendapat apresiasi.
BACA JUGA: Keberuntungan Tak Berpiihak pada Morata saat Timnas Spanyol Imbang Lawan Swedia
Walau gagal membuat gol di laga ini, Morata diyakini bakal lebih berkontribusi di pertandingan selanjutnya. Enrique yakin hasil minor ini tak akan mempengaruhi Morata.