Aguero sendiri diketahui menerima kabar dukacita ini saat dirinya hendak memperkuat Man City dalam laga kontra Olympiakos dalam matchday keempat fase grup Liga Champions 2020-2021. Laga tersebut diketahui digelar di Stadion Georgios Karaiskaki, pada Kamis (26/11/2020) dini hari WIB.
Aguero pun turut tampil di menit ke-78. Ia menggantikan Raheem Sterling kala itu. Hebatnya, Aguero bisa tetap tampil dengan apik di sepanjang laga hingga membantu Man City menang dengan skor 1-0.

“Pertama yang saya pikirkan adalah memberi dukungan kepada Sergio Aguero karena, bagi putranya, Diego Maradona adalah kakeknya,” ujar Guardiola, sebagaimana dikutip dari laman resmi UEFA, Kamis (26/11/2020).
“Ada sebuah spanduk di Argentina yang saya membaca beberapa tahun, berbunyi: ‘Tidak peduli apa yang telah Anda lakukan dengan hidup Anda, yang penting adalah apa yang telah Anda lakukan untuk hidup kita,’” tukasnya.
(Ramdani Bur)