Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Van Dijk Absen Panjang, Liverpool Diminta Kejar Dayot Upamecano

Hendry Kurniawan , Jurnalis-Selasa, 20 Oktober 2020 |13:59 WIB
Van Dijk Absen Panjang, Liverpool Diminta Kejar Dayot Upamecano
Dayot Upamecano (Foto: Facebook RB Leipzig)
A
A
A

LIVERPOOL – Saat ini Liverpool sedang mengalami krisis di lini pertahanan. Pasalnya, bek andalan mereka, Virgil van Dijk mengalami cedera anterior cruciate ligament (ACL) dan harus absen selama tujuh sampai delapan bulan ke depan.

Dengan demikian, maka saat ini Liverpool hanya memiliki dua bek tengah berpengalaman yang dalam kondisi, yaitu Joel Matip dan Joe Gomez. Sebab, satu lainnya, Sepp van den Berg, masih berusia 18 tahun dan belum memiliki banyak jam terbang.

Menanggapi situasi ini, legenda Liverpool, Jamie Carragher pun menyarankan agar mantan klubnya tersebut merekrut bek baru di bursa transfer musim dingin 2021. Sebab, mereka tak bisa berharap Van Dijk akan pulih sebelum musim kompetisi 2020-2021 berakhir.

Baca juga: Legenda Liverpool Bela Tekel Keras Pickford ke Virgil Van Dijk

Virgil van Dijk

Bahkan, kalau bisa, ia menyarankan Liverpool untuk langsung merekrut bek tengah bari begitu bursa transfer dibuka. Pasalnya, semakin lama Liverpool menunggu atau melakukan negosiasi, maka mereka akan semakin kesulitan menjalani musim kompetisi lantaran bek tengah yang dimiliki sudah kelelahan.

"Rekrutan besar Liverpool berikutnya haruslah bek tengah dan saya berbicara soal musim panas mendatang. Dejan Lovren pergi dan mereka tidak menggantikannya sehingga mereka hanya memiliki tiga bek tengah dan salah satu dari mereka, Joel Matip, selalu cedera,” ujar Carragher, mengutip dari Goal, Selasa (20/10/2020).

“Ada tanda tanya sekarang tentang Joe Gomez. Jadi tidak ada keraguan bahwa Liverpool harus melakukan rekrutan besar di bursa transfer musim panas mendatang,” sambungnya.

Halaman:
      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita bola lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement