Terlebih, La Pulga –julukan Messi– juga mengindikasikan akan angkat kaki dari Barcelona pada musim panas 2020. Dalam obrolan yang dilakukan dengan Koeman pada Kamis 20 Agustus 2020, Messi mengaku ingin meninggalkan Estadio Camp Nou.
(Messi segera tinggalkan Barcelona)
Namun, tak mudah bagi Messi untuk angkat kaki dari Barcelona. Sebab, tidak hanya Koeman, manajemen Barcelona juga memiliki kepentingan untuk mempertahankan La Pulga –julukan Messi.
Jika Messi dilepas pada musim panas 2020, masa depan Josep Maria Bartomeu sebagai presiden Barcelona diprediksi tak lama lagi. Bartomeu diyakini akan kalah saat mengikuti pemilhan umum presiden Barcelona yang digelar 15 Maret 2021.
Karena itu, menarik menanti masa depan Suarez dan Messi. Diprediksi, salah satu dari Suarez dan Messi akan meninggalkan Camp Nou pada musim panas 2020.
(Fetra Hariandja)