MANCHESTER – Kai Havertz terus dirumorkan bakal meninggalkan Bayer Leverkusen pada bursa transfer musim panas 2020. Penyerang 21 tahun itu menjadi incaran sejumlah tim elite Eropa, salah satunya tim Liga Inggris, Chelsea.
Akan tetapi, pengamat sepakbola asal Jerman Christian Falks, lebih menyarankan kepada Havertz untuk hijrah ke Manchester United. Manajemen Man United juga belakangan diberitakan memiliki rencana untuk memasukkan nama Havertz ke dalam daftar belanja pemain mereka pada bursa transfer musim panas 2020.

“Manchester United adalah pilihan bagi Kai Havertz, karena manajemennya telah diberitahu tentang rencana besar tim baru,” ujar Falks, seperti dilansir dari laman Sportsbild, Jumat (12/6/2020).
BACA JUGA: Kai Havertz Diklaim Tertarik Gabung ke Chelsea pada Musim Panas 2020
Akan tetapi, saat ini Havertz lebih kencang dikaitkan dengan klub Liga Inggris lain, yakni Chelsea. Tim asal Kota London itu bergerak lebih cepat untuk bisa mendapatkan talenta muda Jerman lain setelah mereka dirumorkan telah mendapatkan Timo Werner dari RB Leipzig