Alasannya sangat jelas karena Inter berpotensi ditinggal sejumlah gelandangnya pada bursa transfer musim panas 2020, yakni Matias Vecino dan Borja Valero. Selain itu, Inter kemungkinan besar juga gagal mendatangkan gelandang Barcelona, Arturo Vidal.
“Cagliari tidak memiliki opsi (mempermanenkan) dan Nainggolan akan kembali ke Inter. Jujur sulit mendapatkan Nainggolan. Nainggolan merupakan pemain yang sangat bagus dan beberapa klub besar ingin mengontraknya. Namun, ia bisa menjadi bagian dari skuad Inter musim depan,” kata Guilini mengutip dari Football Italia, Minggu (7/6/2020).
(Fetra Hariandja)