Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Rohit Chand Senang Persija Sudahi Dahaga Kemenangan di Liga 1 2019

Andika Pratama , Jurnalis-Rabu, 21 Agustus 2019 |06:05 WIB
Rohit Chand Senang Persija Sudahi Dahaga Kemenangan di Liga 1 2019
Rohit Chand vs Kalteng Putra (Foto: Laman resmi Persija)
A
A
A

JAKARTA Persija Jakarta sudah absen meraih kemenangan di Liga 1 2019 dalam lima laga terakhir. Dahaga kemenangan itu akhirnya pupus juga saat Macan Kemayoran membungkam Kalteng Putra 3-0 di Stadion Madya, Jakarta, Selasa 20 Agustus 2019, sore WIB.

Rohit Chand amat senang dengan kemenangan itu karena menilai Kalteng Putra juga tampil cukup baik. Pemain berpaspor Nepal itu menyatakan kemenangan tersebut sebagai hadiah untuk The Jakmania yang setia mendukung Persija di saat suka ataupun duka.

Marko Simic dan Bruno Matos (Foto: Media Persija)

“Pertandingan kali ini cukup menarik melawan Kalteng Putra. Saya senang Persija bisa menang di partai kandang ini. Saya berterima kasih ke Jakmania dan kemenangan ini untuk mereka,” ujar Rohit Chand, seperti yang dikutip dari laman resmi Persija, Rabu (21/8/2019).

BACA JUGA: Hasil Pertandingan Liga 1 2019, Selasa 20 Agustus

Sementara itu, kemenangan atas Kalteng Putra juga jadi bukti perbaikan yang dilakukan Persija. Clean sheet yang dicatatkan Persija di pertandingan itu sekaligus menunjukkan lini pertahanan Macan Kemayoran semakin membaik setelah sebelumnya kerap kebobolan di menit akhir. Pertahanan yang kukuh mendukung serangan tajam Persija.

Halaman:
      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita bola lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement