MANCHESTER – Rumor transfer Matthijs de Ligt dari Ajax Amsterdam ke Manchester United kian menguat. Menurut pemain yang pernah memperkuat kedua klub tersebut, Jaap Stam, remaja berusia 19 tahun itu akan cocok bagi Setan Merah.
Jaap Stam merupakan bek asal Belanda yang namanya begitu harum di Man United. Sebab, pemain berkepala plontos itu merupakan bagian dari skuad yang meraih treble winners pada 1998-1999 meski kemudian dipaksa pindah karena bukunya yang kontroversi.
Pria berusia 46 tahun itu mengatakan, Matthijs de Ligt adalah seorang pemain yang hebat. Meski usianya masih sangat muda untuk ukuran bek, tetapi permainan pria kelahiran Leiderdrop tersebut sudah terlihat sangat matang.

(Baca juga: Masih Buru De Ligt, namun Barcelona Enggan Naikkan Tawaran)