Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Gagal Lanjutkan Kesuksesan Ronaldo, Mariano Diaz Jadi Pemain Pertama yang Dibuang Madrid?

Ezha Herdanu , Jurnalis-Sabtu, 25 Mei 2019 |04:54 WIB
Gagal Lanjutkan Kesuksesan Ronaldo, Mariano Diaz Jadi Pemain Pertama yang Dibuang Madrid?
Mariano Diaz (Foto: Zimbio)
A
A
A

Menurut laporan dari Mundo Deportivo, Sabtu (25/5/2019), salah satu pemain yang kabarnya tak masuk dalam rencana Zidane di Madrid ialah Mariano Diaz. Diaz sendiri sejatinya baru didatangkan manajemen Madrid dari Olympique Lyon pada bursa transfer musim panas 2019.

Mariano Diaz

Diaz pun diplot untuk bisa menggantikan peran Cristiano Ronaldo yang hengkang ke Juve. Akan tetapi Diaz gagal memenuhi ekspektasi. Bahkan hanya dipercaya tampil sebanyak 22 kali di sepanjang musim ini dengan sumbangan empat golnya.

Menurut sumber yang sama, Diaz diyakini bakal menjadi pemain pertama yang terdepak dari skuad Madrid. Terlebih Madrid sendiri dalam beberapa waktu terakhir gencar dikait-kaitkan dengan sejumlah nama macam Eden Hazard dan Sadio Mane yang memiliki posisi sama dengan Diaz.

(Mochamad Rezhatama Herdanu)

      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita bola lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement