LONDON – Mantan manajer Arsenal, George Graham, mengomentari masa depan Mesut Ozil bersama klub asal London Utara tersebut. Graham yakin Ozil masih bisa bertahan di Arsenal, jika ia mampu meningkatkan kemampuan pergerakan tanpa bolanya.
Sebagaimana diketahui, masa depan Ozil bersama Arsenal memang tengah kencang dispekulasikan kelanjutannya. Banyak yang menaruh kepercayaan bahwa Ozil bakal dilego oleh manajemen Arsenal ketika bursa transfer musim panas 2019.
Performa inkonsisten serta tingginya gaji yang diterima Ozil menjadi alasan di balik keputusan mereka segera melepas sang pemain. Terlebih, Arsenal memang butuh tambahan dana segar untuk merekrut pemain incarannya di bursa transfer musim panas 2019.

Graham pun coba memberikan tanggapan terkait kiprah Ozil bersama Arsenal dalam beberapa tahun terakhir. Graham sejatinya sadar betapa hebatnya kemampuan Ozil sebagai pesepakbola profesional, hanya saja sang pemain acap kali terlihat tak berguna ketika sedang tak memegang bola.