Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Masa Depan Allegri Bersama Juventus Ditentukan Pertengahan Maret 2019

Ramdani Bur , Jurnalis-Selasa, 05 Maret 2019 |11:14 WIB
Masa Depan Allegri Bersama Juventus Ditentukan Pertengahan Maret 2019
Masa depan Allegri bersama Juventus ditentukan pertengahan Maret. (Foto: REUTERS/Giorgio Perottino)
A
A
A

Selama hampir lima musim membesut Juventus, Allegri sukses besar di kompetisi domestik. Total, ia memberikan 10 gelar domestik dan empat di antaranya merupakan trofi Liga Italia. Dominasi itu disinyalir membuat Allegri membutuhkan tantangan baru.

Ayah dari Valentina Allegri itu tertarik menjajal kompetisi lain. Salah satu dari Real Madrid (Liga Spanyol) dan Chelsea (Liga Inggris) jadi dua klub yang mungkin mendapatkan jasa Allegri musim depan. Inter Milan juga disebut-sebut memiliki peluang yang cukup besar untuk mendapatkan tanda tangan Allegri.

Massimiliano Allegri

Sebenarnya Juventus pun sudah memiliki rencana andai Allegri benar meninggalkan tim akhir musim ini. Manajemen Juventus mulai mendekati sang mantan pemain, Zinedine Zidane, yang saat ini dalam posisi tidak menangani klub mana pun.

(Ramdani Bur)

      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita bola lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement