Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Xavi Sebut De Ligt dan De Jong Punya DNA Barcelona

Hendry Kurniawan , Jurnalis-Sabtu, 22 Desember 2018 |03:07 WIB
Xavi Sebut De Ligt dan De Jong Punya DNA Barcelona
Frenkie De Jong dan Matthijs De Ligt (Foto: AFP)
A
A
A

BARCELONA – Dua wonderkid Ajax Amsterdam, Matthijs De Ligt dan Frenkie De Jong, saat ini menjadi pemain yang paling diburu oleh klub-klub elite Eropa, di mana salah satunya adalah Barcelona. Menanggapi hal itu, mantan pemain Barca, Xavi Herandez, nyatanya mendukung kepindahan De Ligt dan De Jong ke kubu Blaugrana.

Tidak tanggung-tanggung, Xavi bahkan berani menyebut kalau De Ligt dan De Jong sudah memiliki DNA Barcelona di dalam diri mereka. Pasalnya, Xavi melihat kedua pemain tersebut tidak mudah kehilangan bola, dan mampu menampilkan permainan operan cepat sebagaimana yang diperagakan oleh Blaugrana selama ini.

(Baca juga: PSG Tolak Barcelona, Rabiot Dilarang Negosiasi hingga Januari)

Matthijs De Ligt

Ditambah lagi, De Ligt dan De Jong merupakan pemain jebolan akademi sepakbola Ajax. Xavi menerangkan bahwa selama ini Barca dan Ajax memiliki hubungan yang baik dalam hal transfer pemain. Para pemain jebolan akademi Ajax, banyak yang bergabung dengan Barca dan meraih sukses. Itulah mengapa Xavi menyebut kalau Ajax sudah seperti akademinya Barca.

“De Ligt dan De Jong? Saya sangat menyukai mereka, mereka bagus untuk Barca. Mereka tidak kehilangan bola, mereka sudah memiliki DNA Barcelona dari Ajax, yang selalu menjadi sekolah yang baik bagi kita. Dan mereka masih muda,” ucap Xavi, menukil dari Calcio Mercato, Sabtu (22/12/2018).

Frenkie De Jong

Kendati demikian, tentunya bukan hal mudah bagi Barca menyegel tanda tangan kedua pemain Ajax tersebut. Maklum saja, pasalnya klub-klub elite Eropa lainnya, seperti Juventus, Chelsea, hingga Manchester City juga tertarik merekrut mereka.

(Fetra Hariandja)

      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita bola lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement